1. Judul terlalu panjang
Terdapat berbagai pendapat mengenai Panjang pendeknya judul PTK. Ada yang menyebutkan tidak boleh lebih dari 8 kata namun ada juga yang mengatakan 14 kata. berdasarkan beberapa buku yang penulis baca judul yang baik sekitar 15 kata.Sebenarnya yang lebih penting dari itu adalah cakupan judul tersebut harus ada What, Who dan How. Jadi kalau dengan jumlah kata yang sedikit sudah memenuhi ketiga hal tersebut itu lebih baik dari pada judul yang panjang.Sehingga kalau terlalu panjang dengan kata- kata yang kurang efektif lebih baik dipersingkat saja
2. Judul terlalu pendek
Judul yang terlalu pendek tentu tidak dapat mencakup What, Who dan How
contohnya "keterampilan menulis cerita pendek"
hal ini tidak jelas who = siapa dan How = bagaimana karena hanya terdapat what= apa
3.Kesalahan rumusan judul
dalam PTK kita harus lebih mementingkan proses bukan hanya ke hasil saja
contoh : peningkatan hasil belajar IPS kelas IV SD melalui diskusi kelompok
akan lebih baik diganti Peningkatan aktivitas diskusi kelompok dan hasil belajar IPS kelas IV SD
4.Kesalahan judul dengan istilah bahasa inggris
Banyak sekali PTK yang menggunakan istilah bahasa iggris agar lebih keren dan mentereng, spereti jigsaw, picture n picture dll, sebenarnya boleh saja namun kita harus benar- benar memahami maksud bahasa inggris tersebut sehingga tujuan PK tercapai dan judul sesuai dengan apa yang kita maksud
Tidak ada komentar:
Posting Komentar